Terminasi Kabel dan Crimping
Melakukan terminasi kabel UTP ke socket data dan patch panel pada beberapa titik yang sudah ditandai di area kerja klien. Setelah terminasi, setiap jalur diuji dengan LAN tester menggunakan mode fault check untuk memastikan tidak ada kabel yang putus, short, atau salah pasangan. Hasil pengujian digunakan sebagai dasar bahwa titik data siap digunakan untuk koneksi jaringan klien.